Lanudal Tanjungpinang Terima Kunjungan Wisata Edukasi Siswa TK - JATIM | RADJA MEDIAONLINE

Selasa, 23 Januari 2024

Lanudal Tanjungpinang Terima Kunjungan Wisata Edukasi Siswa TK

TNI AL - Dispen Puspenerbal (23/1/2024) | Pangkalan Udara TNl Angkatan Laut (Lanudal) Tanjungpinang Puspenerbal menerima kunjungan wisata edukasi puluhan siswa Taman Kanak-Kanak (TK) Dhiya dari Yayasan Tuah Kelapa, Kota Tanjungpinang, Selasa(23/01/2024)

Kunjungan ini diharapkan dapat memotivasi anak-anak TK Dhiya untuk mengenal lebih dekat berbagai profesi yang ada di militer khususnya TNI Angkatan Laut.

Selama kunjungan para siswa diberikan kesempatan untuk melihat langsung Alutsista Pesawat Udara Yang dimiliki Penerbangan TNI Angkatan Laut  yang ada di Lanudal Tanjungpinang.

Anak-anak TK Dhiya antusias mengikuti kegiatan kunjungan yang dipandu Oleh Serda Pdk Widya Endah, Serda MPU Dipsi dan PHL Pen Dhea Pushpitha.

Dalam kesempatan tersebut, siswa dapat berinteraksi dengan para prajurit dalam mendukung unsur pesawat udara yang ada di hanggar Lanudal Tanjungpinang.

Menurut Palaksa Lanudal Tanjungpinang, 46 siswa dan 7 guru pendamping diberikan kesempatan melihat langsung bagaimana para personel penerbangan beraktifitas dan berharap hal tersebut dapat memotivasi para siswa untuk memiliki impian dan cita-cita yang tinggi 

Selain itu, kunjungan ini juga memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk belajar tentang nilai-nilai kejuangan, disiplin, dan kerja sama yang diterapkan di TNI Angkatan Laut. Mereka diajak untuk memahami pentingnya kerja tim dan keberanian dalam mencapai tujuan.

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda